Bisnis Batu Bara Bakrie Merugi

Bisnis Batu Bara Bakrie Merugi
Bisnis Batu Bara Bakrie Merugi
Sementara itu, total liabilitas dan ekuitas perseroan turun USD 2,367 miliar atau 31 persen dari USD 7,508 miliar menjadi USD 5,141 miliar. Liabilitas perseroan tercatat USD 3,182 miliar dan ekuitas perseroan tercatat pada USD 1,959 miliar. Sementara itu, total aset perseroan ikut turun USD 2,367 miliar atau 31,33 persen dari USD 7,508 miliar menjadi USD 5,141 miliar. Adapun aset tetap perseroan USD 1,584 miliar dan aset tidak tetap USD 3,557 miliar.

Pada laporan kinerja keuangannya, direksi Bumi Plc juga menyatakan akan memisahkan diri dari Bakrie Group dan melepas kepemilikannya dari Bumi Resources. Dalam keputusan RUPS Bumi Plc, Bakrie akan membatalkan kepemilikan tak langsung mereka atas 57.298.534 saham Bumi Plc atau setara 23,8 persen di antara total saham yang diterbitkan Bumi Plc. Penukarnya adalah saham Bumi Resources milik Bumi Plc sebanyak 2.316.967.115 atau 10,3 persen di antara total saham Bumi Resources. Dengan kata lain, kedua pihak melakukan swap saham.

Selain itu, Bumi Plc akan menjual sisa saham Bumi Resources miliknya sejumlah 3.924.732.522 (setara 18,9 persen) kepada Bakrie senilai USD 278 juta. Penjualan saham tersebut dapat dibayar dalam bentuk tunai.

Di sisi lain, Grup Bakrie wajib menempatkan USD 278 juta tersebut ke dalam akun escrow dalam waktu lima hari kerja sejak penandatanganan perjanjian utama transaksi. Penempatan dana itu harus masuk seluruhnya sebelum rapat umum Bumi Plc. "Proses pemisahan tersebut diperpanjang hingga 26 Juni 2013," tandasnya. (gal/c6/sof)

JAKARTA - Gurita bisnis keluarga Bakrie di sektor komoditas terus mencatatkan kemerosotan. Setelah salah satu perusahaannya yang bergerak di komoditas


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News