Bisnis Merugi Rp 12 Miliar dalam Semalam, Ressa Herlambang Alami Kejadian Mistis

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ressa Herlambang bangkrut seusai bisnis keluarganya merugi Rp 12 miliar dalam semalam.
Sebelum bangkrut, Ressa mengungkapkan rumahnya sempat terkena teror mistis.
"Pernah kejadian bola api jatuh, pajangan di rumah runtuh tanpa sebab, belingnya sampai jadi pasir," kata Ressa saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.
Selain itu, orang tua Ressa Herlambang juga pernah tak sadarkan diri.
Menurutnya, sang ibunda sempat tidak mengenali siapa pun hingga pingsan di kamar mandi tanpa busana.
"Sampai tidur di samping rel kereta api sama papa, itu semua sudah dialami," ujarnya.
Pelantun Haruskah itu mengaku tak yakin kejadian mistis yang menimpa keluarganya.
Namun, dia juga tak menampik ada banyak hal janggal yang sulit dijelaskan secara logika.
Bisnis keluarga merugi Rp 12 miliar dalam semalam, musikus Ressa Herlambang mengalami kejadian mistis.
- Peringatan Hari Bumi 2025, PalmCo Atur Strategi untuk Percepat Net Zero Emisi
- Lem Aica Aibon Meluncurkan Kemasan Baru dengan Sistem Warna
- Antisipasi Dampak Tarif Resiprokal AS, Bea Cukai Jaring Masukan Pelaku Usaha Lewat CVC
- Ciputra School of Business Makassar Gelar Pelatihan Pengelolaan Keuangan bagi UMKM
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- PKSS Perkenalkan Contact Center 150399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis