Bisnis Penari Ular setelah Insiden Irma Bule, Jangan di Musim Kawin!

Mereka yang dipilih harus ”paham” dan kenal betul soal binatang reptil itu. ”Paling tidak mereka memelihara reptil, di samping bakat nyanyi dan menari,” terangnya.
Nah, standar keamanan yang paling penting adalah paham kondisi ular atau reptil. Sifat dan karakternya yang liar membuat binatang tersebut sulit diprediksi. Karena itulah, di setiap aksi panggungnya, bagian mulut ular-ular milik Heri selalu diplester.
Tidak bermaksud untuk menyiksa binatang, anak bungsu di antara tiga bersaudara itu hanya ingin mereduksi hal-hal yang tidak diinginkan. ”Kita tidak hanya melindungi talent dan pemain musik, ada penonton di situ yang juga wajib dilindungi,” tegasnya.
Selain itu, pengetahuan mengenai reptil wajib dimiliki para pemilik hiburan itu. Ular jenis king cobra misalnya. Heri mengatakan sebaiknya tidak diajak perform saat memasuki musim kawin. Sebab, ular tersebut akan semakin agresif dan sulit ditebak pada musim- musim itu. ”Biasanya, enam bulan sekali itu terjadi. Jangan dipaksa daripada berakhir bencana,” ungkapnya
Terakhir, Heri menyatakan, binatang yang akan diajak perform sebaiknya sudah mengenal sentuhan talent-nya. Artinya, binatang itu sudah menjadi hewan peliharaan sang penari atau penyanyi. (rid/dod/c6/kim)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dapat 6 Juta Penonton, Jumbo Kembali Cetak Rekor Baru
- Thy Art Is Murder Siap Mengentak Hammersonic Convention Road to 10th Anniversary
- Pengakuan Dinar Candy Setelah Menjenguk Nikita Mirzani di Tahanan
- Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Setelah Jatuh dari Sapi
- 3 Berita Artis Terheboh: Saran Hotman Paris, Paula Verhoeven Bawa Bukti
- Paula Verhoeven Terpukul Hingga Menangis Setelah Putusan Cerai