Bisnis Properti Pelan-pelan Mulai Bangkit Lagi
jpnn.com, BATAM - Bisnis properti di Batam, Kepulauan Riau, dalam beberapa bulan terakhir sudah mulai bangkit.
Pengembang saat ini sudah mulai terus melakukan pembangunan dan transaksi penjualan pelan-pelan sudah mulai menggeliat. Untuk rumah tapak atau landed house, transaksi paling banyak adalah untuk tipe rumah sederhana.
"Kalau sekarang itu yang segmen menengah ke bawah sudah jalan. Yang mungkin harganya sekitar Rp 200 juta ke bawah," kata ketua DPD REI Khusus Batam, Achyar, Rabu (12/9).
Menurut Achyar, saat ini banyak developer yang sudah membangun. Artinya pengembang masih yakin bahwa bisnis properti ini akan terus bangkit. Dia berharap kemudahan-kemudahan untuk pembangunan properti di Batam ini.
"Kalau Skep dan SPj memang masih ada kendala, tetapi kalau IPH memang sudah lancar," katanya.
Achyar berharap dengan kondisi perekonomian yang terus membaik, maka daya beli masyarakat semakin kuat. Dia berharap investasi dan industri di Batam terus tumbuh yang akan mendukung pertumbuhan bidang properti.
Selain itu, dengan tumbuhnya properti maka, bisa menjadi stimulus perekonomian di Batam.
"Kalau satu perumahan sedang bangun, maka dipastikan karyawan yang dibutuhkan puluhan orang. Artinya pembangunan properti ini juga signifikan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi," tambahnya.
Bisnis properti di Batam, Kepulauan Riau, dalam beberapa bulan terakhir sudah mulai bangkit.
- Menilik Peluang Menang Para Calon Wali Kota Batam Versi Survei Indikator Politik
- Pencinta Kuliner Merapat, Hotel di Batam Ini Hadirkan Dimsum All You Can Eat
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Polda Riau Buru Wanita Pemasok Pakaian Bekas di Batam dan Sumatra
- Gudang Barang Bekas Ilegal di Batam Digerebek, Polisi Buru Pemasok
- Kecewa, Anggota Komisi VI DPR Minta M Rudi Mundur dari Jabatan Kepala BP Batam, Ini Penyebabnya