BJB Sekuritas Bidik Potensi Investasi Pasar Modal di Jabar

"Cara kerjanya unik. PED hanya beroperasi dalam satu daerah saja. Sebagai PED di Jawa Barat, bisnis kami berorientasi pada pengembangan daerah. Investor pun khusus bagi mereka yang memiliki KTP Jawa Barat," ungkapnya.
Yuddy menjelaskan untuk menopang masa awal operasionalnya, bjb menunjuk Mandiri Sekuritas sebagai AB Sponsor.
Selain itu, bjb Sekuritas juga akan menggandeng 28 pemerintah daerah baik Provinsi Jawa Barat maupun 27 kota/kabupaten di Jawa Barat sebagai mitra.
"Di tahap pertama ini tentu kami tidak dapat berdiri sendiri, kami bermitra dengan AB Sponsor dalam hal ini Mandiri Sekuritas, sebuah sekuritas yang bonafide dan kredibel untuk membantu bjb Sekuritas melakukan penetrasi dan akuisisi para investor di Jawa Barat," ungkapnya.
Yuddy pun akan melakukan evaluasi terhadap kinerja bjb Sekuritas di masa awal operasionalnya.
Bila antusiasme publik terpantau tinggi, lanjut Yuddy, maka langkah selanjutnya ialah mendirikan bjb Sekuritas untuk wilayah lainnya seperti Banten.
"Kami fokus dulu di Jawa Barat, baru nanti akan evaluasi di tahun depan. Hal ini akan terus berlanjut apabila antusiasme publiknya terpantau baik," ungkap Yuddy. (jpnn)
Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengatakan bjb Sekuritas memfasilitasi tingginya antusiasme masyarakat Jawa Barat dalam berinvestasi di pasar modal.
Redaktur & Reporter : Elvi Robia
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD
- Tak Risau, Sri Mulyani Sebut Rupiah Sejalan dengan Perekonomian Domestik
- Sepakat dengan IMF, Ekonom Bank Mandiri Sebut Indonesia Salah Satu Pusat Ekonomi Dunia
- LG Batal Investasi Baterai EV di RI, Prabowo Yakin Ada Investasi Negara Lain
- Sinarmas Investama Ajak Generasi Muda Melek Investasi Digital
- Harga Bitcoin Tetap Stabil di Tengah Tekanan Geopolitik