BK Panggil Petinggi Bea Cukai
Selasa, 28 Februari 2012 – 16:08 WIB

BK Panggil Petinggi Bea Cukai
JAKARTA - Ketua Badan Kehormatan (BK) DPR, M Prakosa menegaskan bahwa pihaknya segera memanggil jajaran Bea Cukai terkait insiden yang melibatkan antara anggota Komisi V DPR Taufan Tiro dengan seorang petugas BC Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. Ia mengatakan, BK tadi mengklarifikasi tentang kejadian di Bandara Soetta itu dari Taufan.
"Secepatnya akan kita lakukan. Mulai dari yang tertinggi sampai petugas di lapangan akan kita dengarkan," kata Prakosa, usai memeriksa Taufan Tiro, Selasa (28/2), di Jakarta.
Baca Juga:
Ternyata, kata Prakosa, dari keterangan yang didengarkan BK, ada beberapa hal yang agak berbeda seperti di berita atau BBM, dan media elektronik. "Ternyata yang kita dengar kejadian tidak seperti itu," katanya.
Baca Juga:
Namun, lanjut Prakosa, keterangan itu baru dari satu pihak. Karenanya, nanti BK akan mendengar keterangan dari BC. Selain itu, kata dia, dalam keterangan Taufan juga menyampaikan beberapa aspek misalnya pelayanan BC yang perlu ditingkatkan. "Yang berita di media itu elektronik satu angle belum tentu kejadian sebenarnya," ujar dia.
JAKARTA - Ketua Badan Kehormatan (BK) DPR, M Prakosa menegaskan bahwa pihaknya segera memanggil jajaran Bea Cukai terkait insiden yang melibatkan
BERITA TERKAIT
- Paslon Suryatati-Ii Sumirat Gugat Hasil PSU Bengkulu Selatan, Inilah Pokok-Pokok Permohonannya
- Persiapan Haji Hampir Rampung, Aprozi Minta Pemerintah Bereskan Permasalahan Teknis
- PSN Rempang Eco City Tak Masuk Perpres yang Diteken Prabowo, Rieke: Batal!
- Soal Pencopotan Wapres Gibran bin Jokowi, Pimpinan MPR Singgung Keputusan KPU
- Purnawirawan TNI Usul Copot Wapres RI, Legislator: Harus Ditanggapi Serius Prabowo
- Para Purnawirawan Minta Wapres Diberhentikan, Tokoh Muda Bersuara Bela Gibran