BK Siap Dalami Perselingkuhan Venna dengan LHS
Dua-Duanya Bisa Kena Sanksi
Selasa, 16 Juli 2013 – 02:59 WIB

BK Siap Dalami Perselingkuhan Venna dengan LHS
JAKARTA - Anggota DPR Venna Melinda disebut melakukan perselingkuhan dengan sesama anggota dewan berinisial LHS. Soal perselingkuhan itu disampaikan oleh suami Venna, Ivan Fadilla.
Meski begitu, perselingkuhan Venna dengan sesama anggota dewan itu ternyata belum diterima oleh Badan Kehormatan DPR. "Belum ada laporan," ujar Ketua BK DPR Trimedya Pandjaitan ketika dikonfirmasi, Senin (15/7).
Baca Juga:
Kendati demikian, Trimedya menyatakan badan yang mengurus etik anggota dewan itu akan mendalami jika menerima laporan mengenai kasus perselingkuhan tersebut.
"Kalau nantinya ada laporan pengaduan dari masyarakat, BK akan melakukan pemeriksaan," ujar Politikus PDI Perjuangan tersebut.
JAKARTA - Anggota DPR Venna Melinda disebut melakukan perselingkuhan dengan sesama anggota dewan berinisial LHS. Soal perselingkuhan itu disampaikan
BERITA TERKAIT
- Dorong Kolaborasi Multi-Sektor, AQUA Terapkan Pembayaran Jasa Lingkungan
- Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Oknum Dokter di Malang
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau