BKN Jamin Tak Persulit Daerah
Dituding Tak Punya SPM untuk Tangani Laporan BKD
Rabu, 19 Desember 2012 – 21:01 WIB

BKN Jamin Tak Persulit Daerah
JAKARTA - Deputi Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) bidang Bina Pengadaan, Kepangkatan dan Pensiun, Sulardi gerah karena institusinya dituding tak memiliki standar pelayanan minimal (SPM). Sebab dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengadaan CPNS Tenaga Honorer di Jakarta, Rabu (19/12), seorang peserta dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lampung, menengarai BKN tak punya SPM karena tidak adanya kepastian atas tindak lanjut usulan daerah.
“Saya minta berkas-berkas keluhan yang bapak sebutkan, kalau perlu besok pagi (Kamis) jam delapan, sudah ada di ruangan saya,” kata Sulardi menanggapi komentar sinis peserta Rakornas itu.
Ditegaskannya, BKN tak pernah mempersulit daerah. Bahkan ia minta BKD segera menghubunginya jika menemukan persoalan di lapangan.
Pada Rakornas itu, seorang peserta rapat dari BKD Lampung mengungkapkan, selama ini mereka telah berulangkali menyampaikan sejumlah pengaduan maupun laporan ke BKN. Salah satu yang dicontohkan adalah berkas mantan pejabat di Lampung.
JAKARTA - Deputi Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) bidang Bina Pengadaan, Kepangkatan dan Pensiun, Sulardi gerah karena institusinya dituding
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Sebut RUU TNI Masih Sejalan dengan Semangat Reformasi
- Desakan Percepatan Pengangkatan PPPK & CPNS 2024 Meluas, Perintah Menteri Rini Bikin Lega
- Sertifikasi Halal Dianggap Mahal dan Lama, Ini Jawaban LPH LPPOM
- Nasabah AJK Minta Mahkamah Agung Tolak Kasasi yang Diajukan OJK
- Optimalkan Peran Masjid, Nippon Paint Gandeng Masyarakat Ekonomi Syariah
- Level Up Peradi: Perlu Perubahan Pola Pikir Masyarakat dalam Pelaksanaan Putusan Perdata