BKN: Masih Banyak PNS Takut Pensiun
Senin, 27 Desember 2010 – 11:55 WIB
JAKARTA -- Pegawai negeri sipil (PNS) yang akan memasuki masa purnabhakti diimbau tidak ketakutan menjalani hari-hari pensiunnya. Para pensiunan justru diimbau bisa menikmati masa purnabhaktinya.
"Masa pensiun masih sering menjadi momok menakutkan bagi PNS. Mereka takut jika tidak dihargai lagi ketika sudah pensiun," kata Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Edy Topo Ashari, di Jakarta, Senin (27/12).
Baca Juga:
Seharusnya, lanjut Edy, dengan menikmati dan mensyukuri masa purnabhakti ini, seorang pensiunan dapat menjalani masa purnabhakti tanpa beban. Para pensiunan PNS bisa kembali mengabdi pada masyarakat luas dengan melakukan berbagai kegiatan sosial dan keagamaan.
"Ketika pensiun 'kan bisa mengabdi di masyarakat lewat kegiatan sosial dan keagamaan. Tidak perlu takut karena merasa jadi pengangguran," sarannya.
JAKARTA -- Pegawai negeri sipil (PNS) yang akan memasuki masa purnabhakti diimbau tidak ketakutan menjalani hari-hari pensiunnya. Para pensiunan
BERITA TERKAIT
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Menahan 3 Ketua Pokja Proyek DJKA
- Parcok Cawe-Cawe di Pilkada, Deddy PDIP Serukan Copot Jenderal Listyo
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan
- Barang Hasil Penindakan di 3 Wilayah Ini Dimusnahkan Bea Cukai, Berikut Perinciannya
- Terima JAM Intel Kejagung, Mendes Yandri Ingin Perkuat Pengawasan Dana Desa