BKPM Optimis Target Investasi Tercapai
Hingga September, Realisasi Target Investasi Sudah 93,4
Minggu, 31 Oktober 2010 – 17:57 WIB
"Realisasi investasi hingga bulan September 2010 menunjukkan perkembangan yang menggembirakan. Di samping kenaikkan angka realisasi investasi yang meningkat, ada dua hal positif lain yang perlu digarisbawahi, yakni semakin besarnya peranan PMDN dan semakin bergairahnya investasi di luar Jawa," ujarnya.
Baca Juga:
Pada kesempatan itu Yusan juga mengungkapkan keyakinannya bahwa target realisasi investasi di Indonesai pada tahun 2010 yang dipatok sebesar Rp160,1 triliun akan tercapai. "Kita optimis target tersebut bisa tercapai, bahkan bisa melampaui hingga Rp180 triliun," tandasnya.
Disebutkan Yusan, secara kumulatif realisasi investasi baik dari PMA maupun PMDN sejak Januari sampai September lalu sudah mencapai Rp149,6 triliun, atau 93,4 persen dari target realisasi investasi. Yusan merincikan, dari realisasi investasi per kuartal terus mengalami peningkatan. Jika realisasi investasi pada kuartal I 2010 mencapai Rp42,1 triliun, maka pada kuartal II naik menjadi Rp50,8 triliun. "Sementara pada kuartal III kembali mengalami kenaikan menjadi Rp56,7 triliun," pungkasnya. (yud/jpnn)
JAKARTA – Badan Kordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat bahwa pada triwulan III tahun 2010, realisasi investasi di Indonesia mengalami peningkatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- BTN Gelar Ajang Kompetisi Housingpreneur, Total Hadiah Rp 1 Miliar
- Catat, Ini Soft Skill Utama Agar Siap Bersaing di Era Digital
- Peternak Minta Presiden Buatkan Perpres untuk Industri Wajib Serap Susu dari Produsen Lokal
- 5 Langkah Melindungi Data Pribadi saat Transaksi Digital
- Strategi Telkom Memperbaiki Harga Saham TLKM
- Bea Cukai Teluk Bayur Bantu UMKM Manfaatkan Peluang Ekspor Lewat Program Ini