Blaaaaarrrrr…….. 1 Tewas, 2 Pingsan
jpnn.com - LAMONGAN - Satu orang tewas dan dua lainnya pingsan karena disambar petir Kamis sore (26/3). Korban tewas adalah Nasukah, 55. Sementara itu, dua korban semaput bernama Sujinah, 55, dan Sutri, 60. Ketiganya merupakan warga Dusun Ngaglik, Desa Sidorejo, Kecamatan Mantup.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 14.30. Saat itu ketiganya berada di sawah ketika turun hujan. Tetapi, mereka sebenarnya sudah mengantisipasi akan datangnya bahaya disambar petir. Sebab, hujan semakin deras dan disertai petir.
Ketiganya langsung berlari dan berteduh di sebuah gubuk di atas pematang sawah. ''Kita duduk bertiga saling berdekatan. Enak saja sambil ngobrol,'' jelas Sujinah yang dibenarkan Sutri.
Tiba-tiba, petir terdengar sangat keras dan menyambar gubuk mereka. Sujinah dan Sutri menyatakan tidak ingat apa-apa. Dia baru tersadar bahwa sebelumnya petir menghantam gubuk tempat mereka istirahat. ''Kita tahu Nasukah meninggal juga setelah tersadar dari pingsan setelah dibawa ke bidan desa,'' imbuhnya.
Tidak seperti korban disambar petir yang sudah-sudah. Korban tewas, Nasukah, diketahui tidak mengalami luka layaknya korban yang disambar petir. ''Diduga, Nasukah meninggal karena kaget. Mungkin karena ada gangguan jantung,'' ungkap Paur Subbag Humas Polres Lamongan Ipda Raksan. (idi/nas/JPNN/c23/bh)
LAMONGAN - Satu orang tewas dan dua lainnya pingsan karena disambar petir Kamis sore (26/3). Korban tewas adalah Nasukah, 55. Sementara itu, dua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Pilkada 2024, Kapolres Banyuasin Sampaikan Pesan Kepada Masyarakat
- Kebakaran Melanda Gedung Tempat Pelelangan Ikan di Kendari Sultra
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas