BlackBerry Playbook Segera Sambangi Amerika
Minggu, 17 April 2011 – 16:56 WIB

BlackBerry Playbook Segera Sambangi Amerika
NEW YORK - Research in Motion (RIM) akhirnya melansir jadwal pemasaran tablet besutan mereka, BlackBerry Playbook. Rencananya, BlackBerry Playbook akan dirilis ke pasar pada Selasa (19/4) nanti. Tgdaily menilai kemunculan Playbook terlambat dibanding produsen sejenis seperti Samsung Galaxy Tab atau Motorola Xoom yang terus berupaya menggerus dominasi "raja tablet" Apple iPad 1 dan 2. Sebagai pemilik platform smartphone nomor 1 di Amerika Serikat -lewat BlackBerry- RIM diprediksi telah kehilangan 10 persen pangsa pasar karena terus molornya peluncuran Playbook.
Seperti diperkirakan, tablet yang ditunggu hampir setahun ini dipastikan hanya dilengkapi koneksi Wi-Fi akan dilepas ke pasaran dengan harga USD 499. Namun untuk sementara penjualannya hanya untuk kawasan Amerika Utara.
Dilansir dari tgdaily, Minggu (17/4), peluncuran resmi Playbook Wi-Fi dilakukan di Manhattan, New York pada Kamis (14/4). Playbook berkoneksi internet lewat jaringan 3G, 4G atau WIMAX masih dikembangkan dan diperkirakan baru ada di pasaran akhir tahun ini.
Baca Juga:
NEW YORK - Research in Motion (RIM) akhirnya melansir jadwal pemasaran tablet besutan mereka, BlackBerry Playbook. Rencananya, BlackBerry Playbook
BERITA TERKAIT
- Infinix NOTE 50 Series, AI Gaming Phone dengan Performa Tangguh dan Fitur Canggih
- KORIKA Bermitra dengan BMKG Mengembangkan Climate Smart Indonesia Berbasis AI
- Komdigi Bergerak, Buru Pelaku BTS Palsu Penyebar SMS Penipuan
- Telkomsel Prediksi Trafik Data pada Ramadan & Idufitri 2025 Meroket, Jadi Sebegini
- Xiaomi 15 Series Resmi Dirilis, Andalkan Kamera Lensa Leica
- Streaming dan Unduh Video Tanpa Gangguan dengan Biznet Home