BLACKPINK Tiga Hari Meriahkan Amerika

BLACKPINK Tiga Hari Meriahkan Amerika
BLACKPINK. Foto: Koreaboo

jpnn.com - BLACKPINK sukses mencuri hati warga AS (Amerika Serikat). Selama tiga hari berturut-turut, Jennie, Lisa, Jisoo, dan Rose menghebohkan negeri tersebut melalui tiga show. Konser In Your Area, The Late Late Show with James Corden, serta tampil di panggung Coachella.

Sebelumnya, pada 12 April waktu setempat, BLACKPINK tampil kali pertama di festival musik Coachella 2019 di Sahara Tent, Empire Polo Club. Jumat (19/4) atau kemarin pagi WIB (20/4), BLACKPINK tampil kali kedua pada festival yang sama. sambutan penonton supermeriah.

Keempat personel masih kaget dengan antusiasme fans. Mereka mengaku sempat cemas penonton tidak bisa menikmati penampilan BLACKPINK lantaran lagu yang mayoritas berbahasa Korea. Sebaliknya, sejumlah penonton minggu lalu bahkan kembali menyaksikan mereka. ''Minggu lalu aku syok. Tapi, minggu ini aku lebih syok lagi,'' ungkap Lisa.

Sebelum kembali mengentak panggung Coachella 2019, mereka mengadakan konser In Your Area pertama di AS. Tepatnya pada Rabu waktu setempat (17/4) di The Forum, Los Angeles. BLACKPINK menampilkan empat lagu baru dari minialbum terbaru mereka, Kill This Love. Lagu-lagu itu belum pernah dibawakan saat konser In Your Area di negara-negara Asia.

Bukan hanya para BLINK (fans BLACKPINK) yang datang. Sejumlah selebriti Hollywood juga menonton konser In Your Area. Sebut saja Harry Styles, Lany, Pharrell Williams, dan DJ Snake. Beberapa di antara mereka sempat foto bareng dengan BLACKPINK.

Setelah menghibur ribuan fans di The Forum, BLACKPINK hadir sebagai bintang tamu di acara The Late Late Show with James Corden keesokan harinya (18/4). Membawakan lagu Kill This Love, Jennie dan kawan-kawan adalah girlband pertama Korea Selatan yang tampil di acara tersebut. ''Banyak orang yang sangat senang di sini,'' ujar Corden kepada empat personel setelah melihat hebohnya sorakan penonton di studio.

Selain membawakan Kill This Love, Corden mengajak mereka bermain game. Dua personel secara bergantian berdiri di belakang kaca dan buah-buahan akan ditembakkan ke arah kaca. Aturannya, para personel tidak boleh bergidik atau terenyak. Satu-satunya yang tetap santai adalah Jisoo. ''Aku membayangkan LA penuh dengan matahari dan kebahagiaan, bukan buah yang dilempar ke muka kami,'' seloroh Rose.

Corden kagum dengan BLACKPINK. Mereka ber-wefie. Corden mengunggahnya ke Instagram. Plus sebuah caption pengakuan. ''Saya seorang BLINK sekarang. Terimalah hal itu,'' sebutnya. (People/Soompi/Billboard/len/c19/nda)


BLACKPINK sukses mencuri hati warga AS (Amerika Serikat). Selama tiga hari berturut-turut, Jennie, Lisa, Jisoo, dan Rose menghebohkan negeri tersebut


Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Jawa Pos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News