Blak-blakan, Hotman Paris Mengaku Punya Kebiasaan Mirip Ferdy Sambo

jpnn.com, JAKARTA - Pengacara Hotman Paris Hutapea bicara blak-blakan soal kebiasaannya yang mirip Irjen Ferdy Sambo.
Dia mengungkapkan hal tersebut saat mengomentari uang Rp 200 juta di rekening Brigadir J.
Adapun uang tersebut berpindah ke rekening ajudan Ferdy Sambo lainnya setelah 3 hari Brigadir J meninggal dunia.
"Uang tersebut kas keluarga dan digunakan untuk kebutuhan belanja sehari-hari, untuk makan dan lain sebagainya," ujar Hotman Paris melalui akunnya di Instagram, baru-baru ini.
Kebiasaan Ferdy Sambo menitipkan uang ratusan juta kepada ajudannya itu mirip dengan yang dilakukannya.
Hotman mengaku rutin mengirimkan uang ratusan juta setiap minggu ke salah satu staf keuangan di kantor.
"Itu persis sama seperti Hotman yang tiap minggu transfer uang ke rekening salah satu staf akunting saya, kurang lebih Rp 100 juta," ujarnya.
Uang tersebut, lanjut Hotman, digunakan untuk pengeluaran sehari-hari, misalnya membeli tiket pesawat.
Pengacara Hotman Paris Hutapea bicara blak-blakan soal kebiasaannya yang mirip Irjen Ferdy Sambo.
- Hakim yang Perberat Vonis Budi Said Banjir Pujian, Hotman Paris Siapkan Perlawanan
- Soal Razman Minta Maaf ke MA, Hotman Paris: Saya Kurang Yakin Diterima
- Dituding Suap Hakim, Hotman Paris: Preeettt
- Pesan Khusus Hotman Paris untuk Razman Arif Nasution: Bertobat, Jangan Nyinyir
- Hotman Paris Ungkap Fakta Kericuhan di Pengadilan Negeri Jakarta Utara
- Hadir di Bareskrim, Hotman Paris Siap Jadi Saksi Kasus Razman Arif Nasution