Blast Furnace
Oleh: Dahlan Iskan
jpnn.com - TERSANGKA ini umurnya sudah 76 tahun. Sudah terkena stroke. Setiap ke ruang sidang pakai tongkat. Statusnya ditahan, hanya penempatannya di rumah sakit.
Itulah Direktur Utama PT Krakatau Steel tahun 2007-2012: Fazwar Bujang. Kelahiran Bukittinggi. Alumnus ITB.
Bujang jadi terdakwa perkara korupsi di perusahaan BUMN bidang produksi baja. Tiga hari lalu ia divonis 5 tahun penjara. Empat anak buahnya juga ikut jadi terdakwa 2,3 4, dan 5. Masing-masing juga dijatuhi hukuman yang sama.
Vonis hakim menyebutkan mereka terbukti tidak menikmati hasil korupsi. Artinya tidak ditemukan ada aliran uang ke rekening masing-masing.
Vonis itu juga menyebutkan tidak ditemukan bukti melawan hukum.
Yang terbukti adalah: merugikan keuangan negara dan memperkaya orang lain –yakni kontraktor proyek.
Kerugian keuangan negaranya memang sangat besar: Rp 6 triliun. Yakni sebesar nilai proyek yang dibangun saat itu.
Nama proyeknya: blast furnace. Peleburan baja. Besar sekali. Kapasitasnya 1,2 juta ton/tahun. Mau mereka: PT KS bangkit. Punya peleburan baru. Ini sesuai dengan janji perusahaan ke publik.
TERSANGKA ini umurnya sudah 76 tahun. Sudah terkena stroke. Setiap ke ruang sidang pakai tongkat. Statusnya ditahan, hanya penempatannya di rumah sakit.
- Datuk ITB
- Jaksa Panggil Suami Airin dan Ketua DPRD Banten terkait Dugaan Korupsi
- Formasi Riau Soroti Penyelenggara Debat Pilwako Pekanbaru tak Mengangkat Isu Korupsi
- KPK Sebut Sahbirin Noor Bakal Merugikan Diri Sendiri jika Mangkir Lagi
- Kokkang Ibunda
- Usut Dugaan Korupsi Pengadaan Mobil PCR, Polda Sulut Tahan 2 Tersangka