Blazers Beri Mavericks Kekalahan Kedua
jpnn.com - PORTLAND - Performa Dallas Mavericks di NBA musim 2014/2015 belum juga meyakinkan. Juara NBA musim 2011 itu terus saja mengalami kekalahan ketika berjibaku di kandang lawan.
Terbaru, Mavericks dipaksa mengakui ketangguhan tuan rumah Portland Trail Blazers dengan skor telak 87-108 dalam laga yang dilangsungkan di Moda Center, Jumat (7/11) WIB. Para pemain Mavericks terlihat kesulitan menghadang manuver yang dilakukan bintang tuan rumah LaMarcus Aldridge.
Dalam laga itu, Aldridge berhasil membukukan 20 poin dan 7 rebound. Performa impresif Aldridge disempurnakan Damian Lillard yang juga tampil bagus dengan donasi 18 poin, 5 rebound dan 6 assist. Itu adalah kemenangan ketiga dalam empat laga kandang yang dijalani Blazers.
Sementara itu, Dirk Nowitizki masih menjadi pemain tersubur di Mavericks dengan koleksi 17 poin dan tiga rebound. Bagi Mavericks, itu adalah kekalahan kedua dalam lima laga musim ini.(jos/jpnn)
PORTLAND - Performa Dallas Mavericks di NBA musim 2014/2015 belum juga meyakinkan. Juara NBA musim 2011 itu terus saja mengalami kekalahan ketika
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad