Blok Mahakam Sumbang Pajak US$83 Miliar
Selasa, 06 November 2012 – 08:50 WIB

Blok Mahakam Sumbang Pajak US$83 Miliar
BONTANG-Penerimaan negara dari pajak yang dibayar PT.Total E&P Indonesie selama 44 tahun beroperasi mengelola Blok Mahakam, mencapai US$83 miliar. Atau paling tidak mencapai US$2 miliar setiap tahunnya. Padahal investasi perusahaan pada awal produksi, hanya US$27 miliar.
“Pengeluaran total US$27 miliar, dimana itu menghasilkan lebih dari US$134 miliar gross revenues yang memberikan pendapatan pemerintah sebesar US$83 miliar. Ini sudah benar-benar penerimaan bersih negara. Dengan cost recovery dimulai sejak investasi pertama tahun 1975,”papa Vice Presiden HR, Communications, General Services and Audit PT.Total E&P Indonesie, A.Noviyanto, di Bontang, Kalimantan Timur, Senin (5/11) malam.
Mendengar ini, salah seorang anggota DPR yang tergabung dalam tim Kunjungan Kerja Komisi VII DPR, Nazaruddin Kiemas, langsung membandingkan jika nantinya Pertamina dipercaya menjadi kontraktor Blok Mahakam. “Nah kalau nanti pengelolaannya diberikan kepada Pertamina, bisa tidak mereka memberikan kontribusi sebesar itu juga kepada negara?” tanyanya. Namun sayangnya, tidak ada perwakilan Pertamina yang ikut dalam pertemuan kali ini. Sehingga pertanyaan tidak dapat dijawab.
Hanya saja paling tidak menurut Ketua Tim, Effendi Simbolon, masukan-masukan ini sangat berguna bagi Komisi VII. Karena tujuan dari kunjungan dilakukan, salah satunya mengecek ke lapangan, apakah benar Pertamina tidak mampu mengelola Blok Mahakam. Sehingga masih ada pemikiran memberikannya kepada asing.
BONTANG-Penerimaan negara dari pajak yang dibayar PT.Total E&P Indonesie selama 44 tahun beroperasi mengelola Blok Mahakam, mencapai US$83 miliar.
BERITA TERKAIT
- Smelter Merah Putih PT Ceria Mulai Produksi Ferronickel
- Haier dan Electronic City Indonesia Menjalin Kemitraan Strategis
- Presiden Prabowo Dinilai Sukses Membangun Kemandirian Pangan
- GEAPP Dorong Percepatan Penerapan Energi Bersih di RI, Perlu Kerja Sama Multipihak
- Ini Upaya Bea Cukai Perkuat Kolaborasi dengan Perusahaan Berstatus AEO di 2 Daerah Ini
- Elite Skin Aesthetic Clinic Kini Hadir di PIK