BLT Jangan Sekadar untuk Meredam Amarah Rakyat
DPR: Relokasi Subsidi Harus Lebih Bermanfaat
Selasa, 06 Maret 2012 – 11:31 WIB

BLT Jangan Sekadar untuk Meredam Amarah Rakyat
JAKARTA – Anggota Komisi VII DPR, Satya W Yudha mengatakan, DPR menginginkan subsidi yang dikurangi dari kenaikan harga Bahan bakar Minyak (BBM) dialihkan ke pos yang lebih bermanfaat dan dirasakan masyarakat, seperti pembangunan infrastruktur minyak dan gas atau subsidi pendidikan yang membebaskan biaya sekolah hingga 12 tahun. Ditegaskan, DPR tidak ingin pemerintah hanya mengandalkan kompensasi Bantuan Langsung Tunai (BLT) saja dari kenaikan harga BBM tersebut. Sebab, imbuh dia, jika BLT diberikan dalam jumlah besar menjadi sangat tidak mendidik. “Kita ingin yang bisa menggerakkan ekonomi, misalnya di bidang infrastruktur migas dan transportasi masyarakat,” katanya.
“Itu program yang lebih menyentuh rakyat,” kata Satya W. Yudha di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (6/3).
Pada prinsipnya, kata dia, bisa saja BBM dinaikkan pemerintah apabila realokasi anggarannya benar. “Kita menyikap tidak hanya soal kenaikan, tapi realokasi penghematan subsidi juga,” katanya.
Baca Juga:
JAKARTA – Anggota Komisi VII DPR, Satya W Yudha mengatakan, DPR menginginkan subsidi yang dikurangi dari kenaikan harga Bahan bakar Minyak
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang