Blunder Pertama Goetze
Kamis, 04 Juli 2013 – 23:23 WIB

Mario Goetze saat perkenalan di Bayern Muenchen, Rabu (3/7). Foto; AFP
MUENCHEN - Belum lagi menjejakkan kaki di lapangan, rekrutan anyar Bayern Muenchen dari Borussia Dortmund, Mario Goetze, sudah membuat blunder. Saat diperkenalkan kemarin (3/7), dia mengenakan kaus berlogo Nike. Padahal, jelas-jelas Bayern mendapat support dari Adidas, kompetitor Nike. ''Foto itu diambil di konferensi pers Goetze. Itu sangat mengagetkan kami. Kalau berdasar kontrak, hal-hal begini tidak bisa dibenarkan. Seharusnya logo Adidas yang terpampang,'' tegasnya kepada Bild.
Bukan saja dalam hal sponsorship, Adidas juga memegang 9 persen saham Bayern. Bahkan, Chief Executive Adidas Herbert Hainer masuk dalam jajaran dewan direksi Bayern. Insiden itu benar-benar serasa menampar Adidas di ''rumah sendiri''.
Baca Juga:
Insiden tersebut langsung memantik reaksi perusahaan dengan ciri khas tiga garis itu. Juru Bicara Adidas Oliver Bruggen menyatakan bahwa perilaku Goetze tersebut sangat tidak patut.
Baca Juga:
MUENCHEN - Belum lagi menjejakkan kaki di lapangan, rekrutan anyar Bayern Muenchen dari Borussia Dortmund, Mario Goetze, sudah membuat blunder. Saat
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah