Blusukan di Tanah Tinggi, Pramono Anung Serap Aspirasi Warga Rusun hingga Kaum Lansia
jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur Jakarta Nomor Urut 3 Pramono Anung disambut antusias warga saat berkunjung ke Rumah Susun (Rusun) Tanah Tinggi, Jakarta, Sabtu (28/9).
Sorak sorai penghuni Rusun Tanah Tinggi sudah terdengar sebelum Pramono sampai di area rusun.
"Tiga…tiga…tiga!" teriak warga yang berdiri di sepanjang jalan dari gerbang masuk rusun hingga menuju tempat pertemuan.
Di tengah kerumunan, Pramono berhenti sebentar untuk membeli berbagai macam camilan, seperti bakpau, gorengan dan nasi bungkus yang dijual warga setempat.
"Ini berapa harganya Bu? Kalau ini berapa?" tanya Pramono ke penjual makanan seraya mengeluarkan sejumlah uang dari kantong.
Namun, saat Pramono akan membayar dagangan yang ingin dibeli, warga menyerbu Pramono dan kondisi keramaian mulai tidak terkendali.
Tangan-tangan warga pun menyambar uang yang sudah dikeluarkan oleh Pramono untuk membayar dagangan yang tadi ingin dibelinya.
Akhirnya Pramono menyingkirkan diri untuk menjauh dari keramaian tanpa mendapatkan barang dagangan yang sudah dibelinya.
Calon Gubernur Jakarta Nomor Urut 3 Pramono Anung disambut antusias warga saat berkunjung ke Rumah Susun (Rusun) Tanah Tinggi, Jakarta, Sabtu (28/9).
- Puluhan Sukarelawan Pramono-Rano Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Kampanye Akbar
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Madas Nusantara Dukung Penuh Mas Pram-Bang Rano, Kerahkan 2000 Orang Saat Kampanye Akbar
- Tim Pram-Doel Kecam Pernyataan Bernuansa SARA Menteri Maruarar Sirait
- Survei Indikator: Pram-Doel Teratas Teratas, Mendapat Dukungan 42,9 Persen