Blusukan Diam-Diam, Rini Jajal Ferry Merak-Lampung

jpnn.com - JAKARTA - Kebiasaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) blusukan menjalar ke para pembantunya di Kabinet Kerja. Menteri BUMN Rini Soemarno pun ikut-ikutan terjun langsung ke lapangan.
Rini pun berbagi pengalaman setelah beberapa hari lalu blusukan ke Pelabuhan Merak, Bantan. Mantan menteri perindustrian dan perdagangan itu secara diam-diam menyambangi ASDP di Merak.
"Alhamdullilah kemarin saya jalan-jalan. Aku diam-diam ke ASDP menuju Lampung," beber Rini di kantornya, Jakarta, Jumat (14/11)
Rini menuturkan, dirinya sengaja blusukan ke Pelabuhan Merak menuju ke Lampung dengan menggunakan kapal ferry. Saat di atas ferry menuju Lampung, ia mengaku banyak mendapat dan mendengar keluhan langsung dari masyarakat.
Mantan Direktur Utama PT Astra ini juga merasa senang meski belum semua keluhan bisa ditindaklanjuti secara langsung. Namun, setidaknya ia mengetahui kondisi nyata di lapangan.
"Nah, di perjalanan 1,5 jam ke Lampung banyak masukan ke saya. Saya senang sekarang masyarakat terbuka, mau berani mengemukan pendapat dan keluhan, karena kami di pemerintahan, dapat memperbaiki kalau partisipasi masyarakat juga terbuka. Memang tidak semua kita bisa langsung tangani, namun informasi-informasi seperti ini sangat penting," tandasnya.(chi/jpnn)
JAKARTA - Kebiasaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) blusukan menjalar ke para pembantunya di Kabinet Kerja. Menteri BUMN Rini Soemarno pun ikut-ikutan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus