Blusukan, Zulkifli Yakin Prabowo-Sandi Unggul di Jateng

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengajak Capres Prabowo Subianto kampanye bersama di Jawa Tengah
Keduanya beserta Kader PAN dan partai koalisi lainnya meresmikan posko pemenangan Prabowo-Sandi di Boyolali, Selasa (30/10)
Dalam orasinya, Zulkifli menegaskan optimistis Prabowo Sandi akan unggul di Jawa Tengah
"Survey kita hormati, Tapi terbukti pasangan koalisi PAN Gerindra Sudirman Said dan Ida Fauziyah bisa dapat 41 persen di Jateng. Naik jauh dari prediksi di survei-surveo," tegasnya.
"Karena itu dengan kerja keras turun langsung menyapa rakyat, kita harus optimistis Prabowo Sandi akan menang di Jawa Tengah," tambahnya
Setelah dari Boyolali, Zulkifli dan Prabowo beserta rombongan akan melanjutkan perjalanan silaturrahmi ke Pondok Pesantren Darul Qur'an Klaten dan Pesantren Tamirul Islam Solo
Rabu (31/10) besok, keduanya akan melanjutkan perjalanan ke Jawa Timur menyapa masyarakat Magetan dan Madiun. (flo/jpnn)
Melalui kerja keras turun langsung menyapa rakyat optimistis Prabowo Sandi akan menang.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Bawaslu Incar Pemodal Politik Uang di PSU Pilkada Kabupaten Serang
- Yorrys Dukung Bahlil Menerapkan Pengelolaan Golkar Secara Modern
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos