BM PAN Diminta Sosialisasikan Hatta
Jumat, 02 Desember 2011 – 07:35 WIB

BM PAN Diminta Sosialisasikan Hatta
JAKARTA - DPP Barisan Muda BM Penegak Amanat Nasional (BM PAN) diminta untuk bisa menyosialisasikan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) sebagai kandidat calon presiden di pilpres 2014. Organisai sayap PAN ini diharapkan bisa mengembalikan citra PAN sebagai partai anak muda. Persoalan nantinya partai meraih suara terbanyak atau tidak, lanjut Taufik, tak perlu dikhawatirkan. "Menyiapkan diri untuk menjadi pemimpin nasional harus dilakukan dari sekarang," tukasnya.
Hal tersebut diungkapkan Sekjen PAN Taufik Kurniawan saat membuka Rapat Pleno I DPP BM PAN di Rumah PAN, Jalan Buncit, Jakarta, Kamis (1/12). Taufik menilai PAN memiliki ciri sebagai partai anak muda, sehingga suara dari kalangan muda ini harus berhasil diraih oleh PAN pada pemilu dan pilpres 2014 mendatang.
Menurut Taufik, kesediaan Hatta Rajasa untuk menjadi calon presiden tak perlu lagi ditanyakan. "Sebenarnya tidak usah ditanya, bersedia atau tidak ketua umum untuk menjadi presiden. Ini konsekuensi menjadi ketua umum harus bersedia untuk memegang tongkat kepemimpinan nasional," kata Taufik.
Baca Juga:
JAKARTA - DPP Barisan Muda BM Penegak Amanat Nasional (BM PAN) diminta untuk bisa menyosialisasikan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) sebagai
BERITA TERKAIT
- Eks Pimpinan KPK Anggap Pembahasan RUU Kejaksaan, Polri, dan TNI Bermasalah
- Ungkap Keprihatinan, Bamsoet: Indonesia Butuh Strategi Baru untuk Berantas Korupsi
- GPA Apresiasi Penyelenggaraan Retret Kepala Daerah yang Digelar Presiden dan Mendagri
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Slamet Ariyadi DPR: BPI Danantara Mendorong Peningkatan Perekonomian Nasional Berkelanjutan
- APTISI Siap Laporkan Oknum DPR yang Diduga Mainkan Anggaran KIP Kuliah ke MKD