BMKG Keluarkan Peringatan Dini
jpnn.com, JAKARTA - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca di ibu kota, terutama di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan yang berpotensi mengalami hujan disertai petir dan angin pada Minggu (22/3) siang hingga sore.
Dalam laman resminya, BMKG menyebutkan bahwa wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan akan mengalami hujan ringan pada siang hingga sore, yang akan diikuti kondisi berawan pada Sabtu malam hingga Senin dini hari, dengan kisaran suhu 24-32 derajat celcius.
Kondisi cuaca di tiga kota administrasi lainnya seperti Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara akan berawan sejak pagi sampai malam hari dengan kisaran suhu yang serupa.
Sedangkan kondisi di Kabupaten Kepulauan Seribu diperkirakan akan hujan ringan di Minggu pagi dan berawan pada siang sampai malam.
Sementara laporan ketinggian muka air di sejumlah pos pengamatan dan pintu air di Jakarta mayoritas normal, termasuk debit air di Bendung Katulampa, Bogor, tidak menunjukkan kenaikan muka air yang patut diwaspadai. (antara/jpnn)
Kondisi cuaca hari ini di sebagian wilayah DKI Jakarta berpotensi mengalami hujan disertai petir dan angin.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Gelombang Rossby & Siklon Sean Bakal Pengaruhi Cuaca Bali, Waspada!
- Prakiraan Cuaca Riau Hari Ini, BMKG: Waspada Hujan Disertai Petir di Sejumlah Wilayah
- Cuaca Hari Ini, BMKG Prakirakan Hujan Ringan Terjadi di Kota-Kota Besar
- Catat, Jakarta Bakal Diguyur Hujan Senin Ini
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Hujan Berpotensi Mengguyur Sebagian Besar Wilayah
- Gempa 5,4 Magnitudo Guncang Aceh Jaya, Tidak Berpotensi Tsunami