BMKG: Puncak Bogor Masih Diguyur Hujan, Waspada
jpnn.com, BOGOR - Kawasan Puncak Bogor, Jawa Barat, masih akan diguyur hujan hingga akhir pekan ini. Berdasarkan data Stasiun BMKG Citeko, hujan merata mulai dari Kecamatan Ciawi, Kecamatan Cisarua, Kecamatan Megamendung, Kecamatan Caringin. Juga di Kecamatan Cigombong dan Kecamatan Cijeruk.
“Pagi hari, berawan lalu hujan ringan di Megamendung. Memasuki siang hari hujan ringan dan hujan sedang. Dan saat malam berawan serta di beberapa wilayah Puncak hujan ringan,” ujar Kepala Stasiun BMKG Citeko Asep Firman Ilahi kepada Radar Bogor, Kamis (2/1).
Sementara untuk hari ini, Jumat (3/1), Asep memaparkan, pada malam hari seluruh kecamatan bakal diguyur hujan.
“Hujan lebat berpotensi menguyur Kecamatan Megamendung, Kecamatan Caringin dan kecamatan Cijeruk. Pada malam hari seluruh wilayah merata diguyur hujan ringan,” paparnya.
Sedangkan pada Sabtu (4/1) besok, Asep melanjutkan pada pagi hari, sejumlah kawasan Puncak diprediksi berawan. Hujan ringan hanya mengguyur kawasan Kecamatan Megamendung.
Lalu, pada siang hari, hujan ringan-sedang, hujan lebat akan terjadi di Kecamatan Cisarua hingga Cipanas Cianjur.
“Malam hari juga sama. Di kawasan Puncak khususnya Cisarua akan diguyur hujan ringan hingga hujan sedang,” jelasnya.
Ia pun meminta agar masyarakat ataupun wisatawan lebih waspada. Mengingat hujan intensitas waktu hujan akan panjang.
Berdasarkan data Stasiun BMKG Citeko kawasan Puncak Bogor masih akan diguyur hujan hingga akhir pekan ini.
- Seluruh Wilayah Jakarta Diprediksi Diguyur Hujan Pada Kamis
- Ada Potensi Bencana di Tangerang Sore Ini, Mohon Hati-Hati
- Prakiraan Cuaca Hari Ini di Jakarta, Hujan Mulai Siang
- ASDP Imbau Pengguna Jasa Penyeberangan Mewaspadai Potensi Cuaca Ekstrem
- Musim Penghujan Dimulai, Awas Bencana Hidrometeorologi
- 5 Berita Terpopuler: Kekhawatiran Honorer K2 Terbukti, Data Seleksi Administrasi PPPK Sudah Keluar, Sikapi dengan Bijak