BMKG: Riau Waspadai Cuaca Ekstrim
Sabtu, 10 Desember 2011 – 10:40 WIB

BMKG: Riau Waspadai Cuaca Ekstrim
PEKANBARU - Sejak awal hingga pertengahan Desember 2011, kondisi cuaca di Provinsi Riau mengalami cuaca ekstrim. Hujan terjadi secara tiba-tiba dan merata, berpotensi turun pagi hingga dini hari. Dengan kondisi seperti sekarang ini warga diminta untuk waspada terhadap angin kencang dan petir yang dapat terjadi dalam suatu waktu.
Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru, Philip Mustamu melalui staf analisa Warih Budi Lestari kepada Riau Pos, dikatakan, bahwa kondisi hujan saat ini diprediksi masih mungkin terjadi hingga pertengahan Desember, namun kondisi hujannya dengan intensitas sedang.
Baca Juga:
"Kecendrungannya terjadi, biasanya disebabkan oleh penyinaran yang kuat atau sempurna pada siang hari. Dan ketika terjadi hujan disertai dengan angin yang kencang, untuk konsentrasi hujan terjadi di Riau bagian timur, utara dan sebagian Riau bagian tengah," kata Warih.
Disebutkan, hal ini juga terjadi didukung oleh kondisi angin yang bervariasi, namun masih didominiasi dari arah laut dan timur laut. "Kecepatannya masih normal, jadi akibat kondisi yang penyinaran matahari yang kuat tadi mengandung banyak energi pada awan-awan hujannya," ungkapnya.
PEKANBARU - Sejak awal hingga pertengahan Desember 2011, kondisi cuaca di Provinsi Riau mengalami cuaca ekstrim. Hujan terjadi secara tiba-tiba
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku