BMW Gandeng Nusantara Group
Rabu, 13 Juli 2011 – 02:26 WIB
JAKARTA - BMW Group Indonesia gandeng Nusantara Group. Kerja sama itu berupa penunjukan Nusantara sebagai partner resmi (distributor) MINI di Indonesia. Sebagai tahap awal kerjasama itu, perusahaan membuka showroom dan layanan purna jual di kawasan Jakarta Selatan awal 2012. Sementara itu, Presiden Direktur Nusantara Group, Joe Surya menjelaskan Nusantara Group merupakan perusahaan swasta yang berpengalaman dalam menangani bisnis ritel mobil di Indonesia sejak 1975. Perusahaan itu akan berinvestasi membangun sebuah fasilitas MINI di Jakarta Selatan dengan ruang pamer yang dilengkapi dengan butik koleksi gaya hidupnya serta bengkel yang canggih dan modern.
"Kerja sama ini menandai mulai beroperasinya MINI di Indonesia," kata Presiden Direktur BMW Indonesia, Ramnesh Divyanathan di Jakarta, Selasa (12/7). Menurutnya, sebuah showroom flagship MINI dan pusat layanan purna jualnya akan dibuka di Jakarta Selatan awal 2012. "Showroom butik di Jakarta akan hadir di kuartal terakhir 2011," lanjutnya.
Baca Juga:
Ramnesh mengatakan merek MINI dan beberapa model yang ditawarkan akan hadir pada Indonesia International Motor Show (IIMS) dari 23 hingga 31 Juli 2011.
Baca Juga:
JAKARTA - BMW Group Indonesia gandeng Nusantara Group. Kerja sama itu berupa penunjukan Nusantara sebagai partner resmi (distributor) MINI di Indonesia.
BERITA TERKAIT
- Ini Tujuan Bea Cukai Berpartisipasi dalam Program Pemberdayaan UMKM di Indonesia
- Grup RS Siloam Punya Dewan Komisaris dan Direksi Baru
- Mantap! Epson Borong Penghargaan di Ajang Good Design Awards 2024
- Menjelang Munas DEKOPIN, Siapa yang Layak Memimpin?
- Perluas Layanan, ACC Buka Kantor Cabang Syariah di Gorontalo
- BTN Gelar Ajang Kompetisi Housingpreneur, Total Hadiah Rp 1 Miliar