BMW Kembangkan Wireless Charging untuk Motor Listrik

BMW Kembangkan Wireless Charging untuk Motor Listrik
Ilustrasi motor listrik BMW. Foto: BMW Motorrad

jpnn.com - BMW Motorrad terus berupaya mengembangkan kemampuan motor listriknya untuk menjawab tantangan masa depan.

Salah satu yamg menjadi perhatian BMW ialah pengisian baterai tanpa kabel, yakni metode wireless charging.

Teknologi wireless charging ini sebenarnya telah dibuat BMW beberapa waktu lalu dan sudah diuji coba, namun hal tersebut untuk kendaraan roda empat mereka.

Kini, pengecasan nirkabel itu mulai dipergunakan pada lini produk motor listrik, lansir RideApart.

Nantinya, akan dibuat pad pengisian baterai seperti dudukan untuk sepeda motor yang berguna mengirimkan daya ke baterai motor.

Diharapkan, melalui teknologi tersebut didapatkan efisiensi dan kemudahan pengguna motor listrik BMW saat mengisi daya baterai. (mg8/jpnn)

BMW Motorrad terus berupaya mengembangkan kemampuan motor listriknya, untuk menjawab tantangan masa depan, terutama dalam hal pengecasan baterai.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News