BMW Seri 3 Terbaru Fokus Pada Kenyamanan Penumpang

BMW Seri 3 Terbaru Fokus Pada Kenyamanan Penumpang
BMW Seri 3 terbaru. Foto: BMW/JPNN.com

jpnn.com, PARIS - BMW baru saja menghadirkan Seri 3 terbaru dengan fokus pada penyempurnaan kenyamanan penumpang. Pasalnya, sedan berkode G20 ini dirancang berbodi lebih besar.

Melihat tampilannya, BMW Seri 3 terbaru memang tampak jadi bongsor. Semuanya ditarik menjadi semakin besar. Kesan elegan jelas terpancar apik dari sosok barunya.

Lihat saja dimensinya, BMW Seri 3 terbaru ditarik lebih panjang hingga 85 mm dari model lama menjadi 4.709 mm. termasuk lebarnya bertambah 16 mm menjadi 1.827 mm dan tinggi hanya naik 1 mm. Jarak sumbu rodanya pun bertambah 41 mm jadi 2.851 mm.

Apa manfaatnya? Kenyamanan penumpang selama di dalam kabin jelas akan semakin baik. Bahkan disebutkan, wheelbase sedan mewah Jerman ini paling panjang di kelasnya.

Kenyamanan penumpang ditunjang head-up display yang lebih besar 70 persen, fitur pilihan untuk memudahkan pengemudi, BMW live cockpit professional with BMW Operating System 7.0 dengan sistem perintah cerdas.

Sektor tenaga, BMW masih mengandalkan mesin 2.0-liter TwinPower Turbo empat-silinder segaris bertenaga 187 hp dan torsi 400 Nm. Sementara jantung mekanis lainnya dipercaya memiliki output 255 hp dan torsi 400 Nm.

Pada varian M Performance diwakili 340i dan 340i xDrive, ditengarai menggendong mesin yang lebih menggigit 382 hp dan torsi 500 Nm. Varian ini diklaim bisa berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 4.2 detik.

Sebelum penutup, BMW Seri 3 terbaru ternyata telah mengadopsi fitur yang ada pada BMW Seri 5. Di mana, sistem dapat membantu pemilik parkir tanpa harus menyentuh alat kemudi.

BMW baru saja menghadirkan Seri 3 terbaru dengan fokus pada penyempurnaan kenyamanan penumpang. Pasalnya, sedan berkode G20 ini dirancang berbodi lebih besar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News