BMW X5 dan X6 Diberkati Emblem M, Apa Jadinya?

BMW X5 dan X6 Diberkati Emblem M, Apa Jadinya?
BMW X5 dan BMW X6. Foto: BMW

jpnn.com - BMW M GmbH kembali mendapatkan kepercayaan untuk memberikan sentuhan khusus pada dua model SUV Bavarian, BMW X5 dan BMW X6.

Dengan demikian, maka keduanya kini akan dibubuhi emblem "M" yang tentu saja membawa karakter kekuatan kinerja tinggi dari para insinyur BMW M Division.

Tak pelak, Teknologi M TwinPower Turbo yang menyokong mesin bensin V8 berkapasitas 4.4L menghasilkan daya sebesar 600 Hp pada 6.000 rpm dan torsi 750 Nm pada 1.800 – 5.600 rpm. Sedangkan pada versi Competition ada kelebihan tenaga hingga 25 hp.

Pilihan transmisinya sendiri turut ditingkatkan, 8-percepatan M Steptronic dengan Drivelogic, versi M xDrive penggerak empat roda akan disiapkan fitur berupa Active M Differential.

Penasaran akselerasinya, X5 M dan X6 M mampu melesat 0-100 kpj hanya perlu waktu 3,9 detik dan dapat meraih 200 kpj dalam waktu 13,7 detik dan 13,5 detik. Sedangkan X5 M Competition hanya perlu waktu 3,8 detik dan sentuh 200 kpj dalam waktu 13,4 detik. BMW X6 M Competition bisa sentuh 3,8 detik dan 13,2 detik untuk raihan yang sama. Kecepatan tertinggi dibatasi hanya 250 kpj, bisa diterabas mencapai 290 kpj.

Mengimbangi performa yang meningkat, pembenahan dilakukan agar mesin tetap adem. Para teknisi mengakalinya dengan sistem pendinginan dan jalur oli lebih lancar yang diyakini standar untuk lintasan balap.

Bicara tampilan, BMW M GmbH menyematkan pelek alloy ukuran 21 inci dengan bilah ganda dibalut ban profil 295/35 R21 di bagian depan dan 315/35 R21 di bagian belakang. Versi Competition andalkan pelek 21 inci 295/35 R21 untuk depan dan belakang 315/30 R22.

Total panjang X5 M Competition adalah 4.938 mm, lebar 2.015 mm dan tinggi 1.774 m. Sementara itu untuk X6 M Competition memiliki panjang 4.941 mm, lebar 2.019 mm dan 1.685 mm. Keduanya punya jarak sumburoda yang identik yakni 1.699 mm.

BMW M GmbH kembali mendapatkan kepercayaan untuk memberikan sentuhan khusus pada dua model SUV Bavarian, BMW X5 dan BMW X6.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News