BMX Incar Tiga Besar Asia
Minggu, 15 Mei 2011 – 17:27 WIB
JAKARTA - Pembalap sepeda Indonesia proyeksi SEA Games 2011 optimistis menjelang pelaksanaan Kejuaraan BMX Asia 2011. Pada kejuaraan yang dihelat di Jiangsu, Tiongkok, besok (16/5) sampai Kamis (19/5) mendatang, mereka menarget menembus posisi tiga besar. Salah satu alasan yang membuat Dadang yakin bakal meraih prestasi bagus karena dua pembalapnya, Puguh dan Tonny, telah melakoni latihan BMX selama dua bulan di Swiss. "Mereka sudah dapat banyak ilmu dari Swiss. Sebagian lagi berlatih itensif di Indonesia selama beberapa bulan terakhir. Perkembangan mereka bagus," terangnya.
Pelatih tim pelatnas BMX Dadang Haries Poernomo menjelaskan bahwa target tersebut tidak berlebihan karena Indonesia pernah menduduki di posisi itu. Apalagi lawan yang terberat kemungkinan besar datang dari tuan rumah dan negara Asia timur lainnnya. "Waktu kejuaraan 2008, anak-anak bisa di posisi tiga. Saya kira target itu cukup mungkin ditembus oleh anak-anak," katanya, Sabtu (14/5).
Baca Juga:
Untuk memenuhi target itu, mengirimkan tujuh pembalap. Mereka adalah Tonny Syarifudin, Doan Saputra, Buamin, Puguh Admadi, Ari Kristanto (putra), Suswanti, dan Peti Nurvitasari (putri).
Baca Juga:
JAKARTA - Pembalap sepeda Indonesia proyeksi SEA Games 2011 optimistis menjelang pelaksanaan Kejuaraan BMX Asia 2011. Pada kejuaraan yang dihelat
BERITA TERKAIT
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024