BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja

Setidaknya, ada 3 prinsip yang diusung BNI dalam implementasi Employee Wellbeing Program meliputi kesehatan, keuangan dan sosial.
“Salah satu wujud nyata dalam Wellbeing Program yakni dengan menyediakan daycare khusus pegawai yang diberi nama BNI Little Explorers serta adanya wadah komunitas olahraga, seni, dan hobby untuk segenap pegawai BNI yang diberi nama 46Society,” kata Royke.
Selanjutnya, ada Employee Assistance Program yang diberi nama Naluri. Program ini menawarkan konsultasi berbasis digital terkait mental, fisik, dan finansial.
Program selanjutnya adalah Dana Kesehatan Masa Pensiun (DKMP), yang ditujukan untuk memberikan ketenangan segenap pegawai BNI dalam menghadapi masa pensiun mereka.
Dalam rangkaian acara tersebut, BNI juga meluncurkan buku Transform or Disappear: A Journey of an Organization and Mindset Transformation.
Keberhasilan BNI dalam melakukan transformasi yang dituangkan dalam buku ini, diharapkan bisa menjadi inspirasi dan pembelajaran berharga bagi generasi muda BNI Hi-Movers dalam menghadapi tantangan di masa depan.
“Hasil-hasil yang menggembirakan telah terlihat. We are on the right track. Tapi bukan berarti pekerjaan telah selesai. Perjalanan masih jauh. Tujuan akhir belum kami raih," seru Royke.(chi/jpnn)
BNI juga memperkenalkan implementasi inisiatif Employee Wellbeing Program yang dikampanyekan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sejak Desember 2023.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- BNI Hadirkan Layanan Kesehatan di Posko Mudik Malang
- BNI Beri Takjil Hingga Pengobatan Gratis di Pelabuhan Tanjung Perak
- Yusuf Permana Dicopot dari Jajaran Komisaris BNI
- Desain Unik wondr by BNI Raih Penghargaan iF Design Award 2025
- Tabungan Nasabah Emerald dan Private BNI Naik Double Digit
- BNI Terapkan Layanan Operasional Terbatas selama Libur Nyepi & Idulfitri