BNI Indonesia All-Stars Hadapi Dua Tim Chelsea

jpnn.com - JAKARTA - Pelatih BNI Indonesia All-Stars Rahmad Darmawan (RD) harus memikirkan rotasi pemain saat menghadapi Chelsea FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (25/7). Pasalnya, Chelsea akan menggunakan dua tim di laga ujicoba tersebut.
Hal ini juga diterapkan Mourinho saat menjalani laga ujicoba melawan Singha All-Stars di Bangkok dan Malaysia XI di Kuala Lumpur. Meski membagi dua tim tapi Mourinho konsisten menggunakan formasi 4-2-3-1.
"Kami akan membagi tim menjadi dua bagian seperti yang kami lakukan saat menghadapi Thailand dan Malaysia," Kata Mourinho saat konferensi pers di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Selasa (23/7).
Mou berlasan ingin memberi kesempatan kepada seluruh pemain untuk menunjukkan kualitasnya.
Sayangnya tidak semua pemain dibawa Mourinho ke Indonesia.
Fernando Torres, Juan Mata, David Luiz, Oscar tidak dibawa karena diberi libur tambahan usai membela negara masing-masing di Piala Konfederasi. (abu/jpnn)
JAKARTA - Pelatih BNI Indonesia All-Stars Rahmad Darmawan (RD) harus memikirkan rotasi pemain saat menghadapi Chelsea FC di Stadion Utama Gelora
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Paulo Fonseca Diskors 9 Bulan, Ini Sebabnya
- Adies Dukung Naturalisasi Pesepakbola, tetapi Ingin ke Depan Produk Lokal Jadi Andalan
- Puasa Kemenangan Persija Putus, Carlos Pena Ucap Syukur
- Thierry Henry Yakin Arsenal Bisa Menjadi Juara Liga Champions
- Persib Libas Persik, Bojan Hodak Enggan Terlena
- Liga Champions: Liverpool Beruntung Punya Kiper Seperti Itu