BNI Memboyong 5 UMKM Kopi ke Amsterdam Coffee Festival 2024
jpnn.com - JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI melalui BNI Xpora memberangkatkan lima produk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) ke Amsterdam Coffee Festival 2024.
Salah satu festival kopi terbesar di dunia itu digelar 4-6 April di Wastergas, Amsterdam, Belanda.
Adapun lima produk itu menawarkan berbagai macam kopi asal Indonesia dengan cita rasa lokal dan produk pendukung industri kopi.
Jenis kopi yang dipamerkan meliputi robusta dan arabika yang berasal dari Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Flores, dan Sulawesi Utara.
Direktur Retail Banking BNI Corina Leyla Karnalies mengatakan keikutsertaan dalam Amsterdam Coffee Festival 2024 merupakan langkah strategis untuk menembus pasar global dan memperkenalkan kekayaan rasa kopi Indonesia kepada dunia.
"Partisipasi ini bertujuan untuk mempromosikan produk kopi lokal dan produk pendukung industri kopi ke pasar global,” kata Corina di Jakarta, Jumat (5/4).
Amsterdam Coffee Festival merupakan salah satu festival kopi terbesar di dunia.
Lebih dari 100 merek kopi akan dihadirkan oleh roaster profesional, barista ahli, dan pakar kopi, serta pencinta kopi dari berbagai negara.
BNI melalui BNI Xpora memberangkatkan lima produk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) ke Amsterdam Coffee Festival 2024.
- Bangun Ekosistem Digital UMKM di Indonesia, Hibank & Mitra Strategis Jalin MoU
- Dukung Industri Kopi Nasional, BNI Gandeng PMO Kopi & Kakao Nusantara
- Kantor Pusat BNI Pajang Karya Lukis 7 Seniman Visual Muda Disabilitas
- 7 Khasiat Rutin Minum Kopi Tanpa Gula, Bikin Penyakit Ini Ogah Mendekat
- Konsisten Terapkan Keterbukaan Informasi, BNI jadi BUMN Informatif versi KIP
- Jamkrindo Beri Mesin Kopi kepada Kelompok Petani di Kintamani