BNN Belum Yakin Sopir Outlander Maut Konsumsi Narkoba Jenis LSD
jpnn.com - JAKARTA - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Anang Iskandar memastikan hingga saat ini pihaknya belum menyelesaikan tes narkoba terhadap Christopher Daniel Sjarief (23). Christopher adalah tersangka kecelakaan mau yang menewaskan empat orang di Pondok Indah.
Menurut Anang, soal narkoba jenis LSD yang diduga dikonsumsi Christoper belum terbukti secara medis.
"Soal LSD, itu kan baru pengakuan secara lisan dari dia. Tapi hasil tes dari kami belum selesai," kata Anang pada JPNN, Selasa, (27/1).
Sebelumnya Christopher mengaku telah mengkonsumsi LSD bersama temannya Muhammad Ali Husni Riza (22) di salah satu bar di Pacific Place, SCBD. Itu dilakukan sebelum terjadi kecelakaan maut itu. Diduga keduanya juga bertemu pengedar LSD di tempat tersebut.
Anang mengaku hasil tes pada Ali pun belum selesai dilakukan sehingga belum dapat memastikan apakah keduanya benar menegak LSD tersebut.
"Karena itu baru pengakuan mereka saja, kita belum bisa pastikan, apakah benar LSD atau jenis narkoba lain yang dikonsumsi," sambung Anang.
Dia memastikan hasil tes pada Christopher dan Ali akan segera dipublikasikan jika sudah benar terbukti. (flo/jpnn)
JAKARTA - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Anang Iskandar memastikan hingga saat ini pihaknya belum menyelesaikan tes narkoba terhadap Christopher
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS