BNPB: Sejumlah Video Tsunami Palu dan Donggala Benar
Terdapat 276 base station yang tidak dapat digunakan. Operator komunikasi terus berusaha memulihkan pasokan listrik secara darurat. Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) telah melakukan langkah-langkah penanganan untuk memulihkan komunikasi yang putus tersebut.
Kepala BNPB Willem Rampangilei bersama pejabat BNPB berangkat ke Palu pada malam tadi melalui Makassar kemudian melanjutkan ke Kota Palu dan Donggala menggunakan helikopter. Bandar Udara Mutiara Sis Al Jufri Palu ditutup pukul 19.26 WITA hingga Sabtu (29/9) pukul 19.20 WITA.
Sementara itu, Tim Reaksi Cepat BNPB juga telah bergerak menuju Donggala melalui Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim). Dari Balikpapan, Tim Reaksi Cepat BNPB terbang ke Donggala menggunakan helikopter water bombing yang ada di Balikpapan. "Tim ini membawa peralatan komunikasi satelit dan peralatan lainnya," jelasnya.
TNI juga akan mengerahkan pasukan untuk membantu penanganan dampak gempa dan tsunami di Kota Palu dan Doggala. TNI menggerakan 7 Satuan Setingkat Kompi (SSK) dari Batalyon Kesehatan (Yonkes), Batalyon Zeni Tempur (Yonzipur), Batalyon Infanteri (Yonif) dan Batalyon Zeni Konstruksi (Yonzikon) menggunakan dua pesawat Hercules C-130. Basarnas akan menggerakan 30 personil bererta peralatan menggunakan pesawat Hercules.
"Polri juga akan menggerakkan personel dan peralatan untuk memberikan dukungan penanganan darurat," jelas Sutopo.
Dia menambahkan komunikasi yang lumpuh saat ini menyebabkan kesulitan untuk koordinasi dan pelaporan dengan daerah. Kondisi listrik padam juga menyebabkan gelap gulita di Palu dan Donggala. "Gempa susulan masih terus berlangsung," pungkas Sutopo mengakhiri keterangan resmi BNPB. (boy/jpnn)
Gempa dan tsunami Palu dan Donggala menimbulkan korban jiwa yang masih terus didata.
Redaktur & Reporter : Boy
- Ratusan Warga Donggala Gabung Relawan Berani Gaspoll: Anwar-Reny Pilihan Rakyat
- Masyarakat Donggala Sulteng Merasakan Gempa, Begini Penjelasan BMKG
- Soroti Tambang Galian C di Palu dan Donggala, ART: Merusak Lingkungan
- Warga Sulteng Tak Pernah Lupa saat Ganjar Datang Membantu Gempa Donggala Kala itu
- Kain Tenun Khas Donggala Laris Manis Pasar Amerika Serikat, Mantap!
- Masjid Terapung Menjadi Saksi Bisu Kelamnya Bencana Gempa-Tsunami