BNPP Bersama K/L Fokuskan Pembangunan Perbatasan pada Sasaran Prioritas Nasional

Pada 2023, Pemerintahan Pusat mengalokasikan anggaran sebesar Rp 7,717 triliun dengan realisasi sampai Desember 2023 sebesar Rp 4,114 triliun.
"Forum Rakorbangtas ini mempunyai arti penting dalam penyusunan perencanaan pengelolaan batas wilayah negara dan kawasan perbatasan guna mendorong percepatan pembangunan di perbatasan negara yang terpadu, dan berkesinambungan," tambah Jeffry.
Dia juga menegaskan, BNPP telah melakukan upaya-upaya peningkatan layanan sosial dasar dan perekonomian masyarakat berbasis sektor unggulan dengan memanfaatkan potensi sumber daya lokal, dengan dukungan infrastruktur strategis yang diperluas.
Antara lain dengan pembangunan jalan paralel perbatasan, jalur tol laut, bandara, dan pelabuhan/dermaga.
BNPP juga telah mengubah wajah beranda negara kita dengan dukungan infrastruktur penyelenggaraan pelayanan lintas batas negara yang ditandai dengan telah dibangunnya 13 Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Terpadu
"Di mana delapan PLBN telah beroperasi dan lima PLBN akan segera beroperasi," tuturnya.
Sementara itu, Kepala Biro Perencanaan dan Kerja Sama, BNPP Farida Kurnianingrum selaku ketua panitia menjelaskan bahwa tujuan dari pelaksanaan Rakorbangtas Tahun 2023, yakni untuk memastikan peningkatan efektivitas sekaligus melaksanakan percepatan pembangunan perbatasan negara secara terpadu dalam rangka memperkokoh tegaknya kedaulatan Republik Indonesia.
"Serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di kawasan perbatasan," ungkap Farida
Pada Rakorbangtas, BNPP bersama K/L fokuskan pembangunan perbatasan pada sasaran prioritas nasional.
- Plh Sestama BNPP: Konektivitas Jalan Malinau-PLBN Long Nawang Prioritas 2025-2029
- Ssttt... Vietnam Curi Data Intelijen Indonesia untuk Bahas Perbatasan Laut Kedua Negara
- Tito Karnavian: Membangun Kawasan Perbatasan Negara Merupakan Tugas Besar
- BIMP-EAGA Bersinergi Memajukan Ekonomi di Kawasan Perbatasan
- Kunjungi Perbatasan, BNPP dan Kemenko Polhukam Evaluasi Pembangunan PLBN Jagoi Babang
- Resmi Digelar, Pameran EDRR Indonesia 2023 Diikuti Lebih dari 100 Perusahaan