BNSP Gelar Uji Kompetensi Tenaga Kerja untuk Destinasi Superprioritas Mandalika
jpnn.com, LOMBOK - Badan Nasional Sertifikasi Kompetensi (BNSP) menggelar uji kompetensi untuk memberi sertifikasi bagi tenaga kerja bidang pariwisata di bagian front office dan housekeeping/Tata Graha di Idoop Hotel Lombok by Prasanthi pada 19-21 Agustus 2022.
BNSP menyatakan saat ini sertifikasi menjadi salah satu hal yang membantu pekerja bertahan di dunia kerja.
Sertifikasi kompetensi merupakan pengakuan terhadap tenaga kerja yang memiliki kualifikasi keterampilan dan kemampuan sesuai standar ketenagakerjaan yang telah ditetapkan.
Oleh karena itu, sertifikasi itu mendorong tenaga kerja pariwisata khususnya perhotelan bisa menjadi lebih berkompeten dalam bekerja.
Anggota BNSP Bonardo Aldo Tobing dalam paparannya menyatakan sertifikasi kompetensi yang diawaki oleh Lembaga Sertifikasi Kompetensi (LSP) Rajawali Hospitaliti (RHN) adalah bagian upaya BNSP mendukung pengembangan Sumberdaya Manusia (SDM).
Khususnya di wilayah destinasi wisata superprioritas.
"BNSP terus mendukung pengembangan destinasi wisata superprioritas melalui sertifikasi kompetensi SDM bidang pariwisata di Lombok, NTB," kata Aldo.
Aldo menambahkan BNSP terus berupaya mendukung program pemerintah dalam membangkitkan pariwisata paska pandemi covid-19.
BNSP terus mendukung pengembangan destinasi wisata superprioritas Mandalika melalui sertifikasi kompetensi SDM bidang pariwisata di Lombok.
- Ahmad Luthfi Tegaskan Komitmen Lindungi Hak Pekerja di Jawa Tengah
- Digitalisasi untuk Mendorong Pengembangan Pariwisata Indonesia Perlu Dilakukan
- Novita Hardini Sebut Penghapusan DAK Pariwisata akan Mencekik Daerah
- Mentorbox.id: Solusi Pelatihan Kompetensi untuk Tenaga Kerja dan Wirausaha
- Dorong Laju Investasi di Ngawi, Bea Cukai Menerbitkan Izin Fasilitas Kawasan Berikat
- Menteri Teuku Riefky: Ini Sejarah, Mari Bangun Ekonomi Kreatif Indonesia