Boaz Yakin Bisa Kalahkan Filipina
jpnn.com - BOCAUE - Kapten Timnas Indonesia Boaz Solossa mengajak rekan-rekannya untuk melupakan kegagalan di laga perdana.
Baginya, asa Timnas Indonesia untuk lolos dari grup A Piala AFF 2016 masih terbuka lebar.
Pemain Persipura Jayapura itu mengingatkan, pada laga melawan Filipina Selasa (22/11), Skuat Garuda harus bisa tampil maksimal.
Dia yakin, Indonesia bisa memberikan kemenangan, karena sang lawan kualitasnya masih di bawah Thailand.
"Kami sempat menyamakan kedudukan usai tertinggal dua gol. Harusnya kami bisa bermain baik, seperti kami bisa menyamakan kedudukan," tuturnya.
Semangat, motivasi dan kekompakan seperti itulah yang dihadrapkan oleh Boaz bisa muncul.
Kemampuan bangkit, kemampuan bermain efektif, harus bisa dipertahankan sepanjang laga.
"Masih ada dua laga. Kami optimistis bisa untuk lolos ke babak berikutnya. Kalau lihat lawan, Filipina setidaknya masih di bawah Thailand, tapi kami waspada mereka. Semoga dua laga sisa kami meraih kemenangan," tandas Boaz. (dkk/jpnn)
BOCAUE - Kapten Timnas Indonesia Boaz Solossa mengajak rekan-rekannya untuk melupakan kegagalan di laga perdana. Baginya, asa Timnas Indonesia untuk
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM