Bobby Nasution Kecewa, Langsung Menyampaikan Perintah Tegas

jpnn.com, MEDAN - Wali Kota Medan Bobby Nasution kecewa dengan langkah Dinas Pekerjaan Umum (PU) setempat menyewakan berbagai peralatan, termasuk alat berat yang berada di gudang penyimpanan.
Bobby Nasution kecewa lantaran tarif penyewaan alat berat yang menurutnya terlalu murah.
"Dari alat berat yang canggih itu, cuma Rp100 juta sebulan pendapatan kita peroleh, dan setahun Rp1,2 miliar. Kenapa sewanya hanya Rp100 juta sebulan, dan Rp1,2 miliar setahun? Saya ingatkan, kalau begitu jangan dululah disewa-sewakan," ucap Bobby di Medan, Rabu.
Bobby mengaku pihaknya telah meninjau langsung ke gudang penyimpanan alat berat milik Dinas PU Kota Medan beberapa waktu lalu, setelah dilantik menjadi Wali Kota.
Bahkan Bobby sempat menanyakan fungsi maupun kegunaan berbagai alat berat, termasuk hasil dari penyewaan yang hanya memberikan pendapatan sebesar Rp100 juta per bulan ke kas Pemkot Medan.
"Saya ingin lihat kondisi alat berat kita (Pemkot Medan). Apa manfaatnya. Karena yang saya dengar, alat berat kita canggih dibandingkan milik pemkab/pemkot di provinsi lain. Namun kenapa masih banyak keluhan tentang jalan-jalan kita?," kata dia.
Kepada seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkot Medan, Wali Kota berpesan agar memiliki ide, kreativitas, dan target, baik pekerjaan maupun waktu pelaksanaannya.
Pihaknya sendiri terbuka dan siap membantu demi keberhasilan pekerjaan setiap OPD.
Wali Kota Medan Bobby Nasution heran dan kecewa terhadap tariff penyewaan alat berat yang menurutnya terlalu murah.
- Kapolda Sumut & Ketua Bhayangkari Jenguk Bocah Korban Penganiayaan Asal Nias Selatan
- BRI Insurance Bayarkan Klaim Asuransi Alat Berat Rp 1,3 Miliar
- Menantu Jokowi Jadi Kader Gerindra, Baru Menerima KTA Saat Perayaan HUT ke-17
- Kapolda Sumut Bantu Pengobatan Bocah Perempuan Korban Penganiayaan di Nias Selatan
- Kanwil Bea Cukai Jakarta Berikan Izin Fasilitas PLB Kepada Pelaku Industri Alat Berat
- 6 Remaja yang Tawuran di Medan Positif Narkoba, Duh