Bobotoh Berulah, Persib Bandung Kena Sanksi Berat Lagi
jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung kembali mendapatkan hukuman dari PSSI. Teranyar, lantaran adanya pelemparan botol dari oknum suporter mereka ke lapangan.
Dendanya cukup besar, yakni Rp45 juta. Hal ini karena Persib sudah berulang kali dihukum akibat dari tindakan serupa.
Kini, Persib Bandung akan mengatasi masalah tersebut dengan mendatangkan Komisi Disiplin PSSI. Mereka ingin Komdis memberikan wejangan kepada suporternya agar tak terus melanggar.
“Saat ini kami tengah mencari solusi. Kami ingin undang Komdis untuk memberikan edukasi kepada Bobotoh langsung nanti kami fasilitasi,” ungkap Media Officer Persib, Irfan Suryadireja, seperti dilansir pojoksatu (Jawa Pos Group) hari ini.
Menyinggung soal keamanan, pihak panpel sebenarnya sudah sangat ketat. Mereka sudah menggeledah calon penonton yang mau masuk di tiap gerbang stadion.
“Tapi kenyataannya memang tembus terus. Ini kan kerugian bagi Persib. Tapi ini tuh bukan keseluruhan Bobotoh, tapi cuma segelintir saja. Semoga yang segelintir ini bisa instropeksi diri dan tak merugikan tim,” tandas dia.(ies)
Persib Bandung kembali mendapatkan hukuman dari PSSI. Teranyar, lantaran adanya pelemparan botol dari oknum suporter mereka ke lapangan.
Redaktur & Reporter : Budi
- Bali United vs Persib: Teco Waspadai Trio Maut Maung Bandung
- Marc Klok Ungkap Peran Penting Shin Tae Yong dalam Kariernya
- Tekad Ciro Alves Pertahankan Rekor Tidak Terkalahkan saat Lawan Bali United
- Bali United vs Persib Bandung: Serdadu Tridatu Bertekad Menodai Kesucian Pangeran Biru
- Bursa Transfer Liga 1: Semen Padang Mengerikan
- Bali United Vs Persib: Pangeran Biru Mencari Kesempurnaan