Bobotoh Persib Dukung Penuh Tim PON Jabar
jpnn.com - BANDUNG-Laga final sepak bola PON XIX/2016 Jabar dipastikan bakal seru. Bukan karena perbedaan kualitas kedua tim yang akan berjumpa di partai puncak, tapi perbedaan dari sisi kuantitas pendukung dalam laga yang digelar di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Rabu (28/9) malam.
Jawa Barat, sebagai tuan rumah tentu akan mendapatkan dukungan penuh dari para pendukung setia mereka dibanding tim tamu, Sulawesi Selatan.
Saat dikonfirmasi, para Bobotoh yang biasanya mendukung Persib Bandung, juga memastikan bakal ke Stadion.
"Kami sudah koordinasi. Ya, di tim PON Jabar ini kan banyak pemain Persib yak, jadi kami Bobotoh akan berangkat dukung tim Jabar," kata Asep Wiantara, salah satu Bobotoh dari kawasan Stadion GBLA, via pesang singkat, Rabu pagi.
Selain itu, Bobotoh asal Cikarang, Dani Rahmat juga memastikan bakal datang ke Bandung bersama beberapa rekannya dari Cikarang.
Mereka selama ini telah memberikan dukungan langsung, saat babak penyisihan, sampai semifinal di Bekasi dan Cikarang.
"Ya, kami ingin lihat hasil maksimal tim PON Jabar. Mudah-mudahan emas ya, biar lengkap," ucapnya kepada JPNN saat ditemui di sela-sela semifinal, Senin (26/9) lalu.
Dengan dukungan tersebut, maka bisa dipastikan Stadion berkapasitas maksimal 30 ribu penonton tersebut bakal dipenuhi pendukung Jawa Barat. (dkk/jpnn)
BANDUNG-Laga final sepak bola PON XIX/2016 Jabar dipastikan bakal seru. Bukan karena perbedaan kualitas kedua tim yang akan berjumpa di partai puncak,
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad