Bocah 11 Tahun Tewas Tenggelam saat Berenang di Sungai Karang Mumus
jpnn.com, SAMARINDA - Seorang anak bernama Yogi, 11, ditemukan meninggal dunia di Sungai Karang Mumus, Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (11/6/2022) siang.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Balikpapan Basarnas Kaltim Melkianus Kotta mengatakan korban meninggal saat berenang bersama teman-teman sebayanya.
Mulanya korban bersama teman-temannya berenang di sungai yang letaknya tidak jauh dari rumahnya di Jalan AM Sangaji, Gang 5, Kecamatan Sungai Pinang.
Saat sedang asik berenang, korban diduga mengalami keram kemudian meminta tolong rekannya. Namun, teman-teman korban tidak dapat menolong. Hingga akhirnya tenggelam.
"Teman-teman korban kemudian melaporkan kejadian tenggelamnya korban ke warga. Ada sempat dilakukan pencarian, kemudian warga melaporkannya ke kami," ungkap Melkianus saat dikonfirmasi JPNN.com, Sabtu sore.
Setelah menerima informasi itu, Tim Basarnas memberangkatkan satu tim ke lokasi kejadian beserta sejumlah alut rescue truck personel, rubber boat dan alkom untuk upaya pencarian.
Melkianus mengatakan untuk teknik pencarian dilakukan dengan cara menyisir aliran sungai dan menurunkan dua penyelam.
Setelah tiga jam lebih berjibaku melakukan pencarian, penyelam Basarnas Samarinda akhirnya berhasil menemukan jasad korban tidak jauh dari titik lokasi korban tenggelam.
Seorang anak bernama Yogi, 11, ditemukan meninggal dunia di Sungai Karang Mumus, Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (11/6/2022) siang.
- RSUD AWS Samarinda Masuk Jajaran 10 Rumah Sakit Layanan Kanker Terbaik Nasional
- Putranya Tewas Tenggelam, Drumer Matta Band Pegang Erat Kantong Jenazah
- Istri Drumer Matta Band Menangis Histeris Menemukan Putranya Tewas Tenggelam
- Sukses! Workshop Fesbul di Kota Samarinda Diburu Sineas
- Kaltim Raih Peringkat 13 Nasional di Ajang PEPARNAS XVII 2024
- Pembangunan IKN Jadi Daya Ungkit Realisasi Investasi di Kalimantan Timur