Bocah Depok Tewas Terlilit Tali Flying Fox di Cisarua
Rabu, 08 Juni 2011 – 01:21 WIB
BOGOR - Riska Putri Yulianti, 7, bocah asal Jalan Maenggket No 183, RT 6/13, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, tewas terjatuh dari flying fox di Taman Wisata Matahari (TWM), Cisarua, Bogor. Korban tewas dengan kondisi luka parah pada bagian kepala akibat membentur aspal. ”Tubuh korban tertarik tali tambang sejauh dua meter dan saat itu posisi kepala korban berada di bawah karena kakinya terikat tambang. Korban akhirnya terjatuh dengan posisi kepala terbentur di aspal dengan ketinggian sekitar 10 meter,” terangnya.
Kanit Reskrim Polsek Cisarua AKP Iwan Wahyudi mengatakan, peristiwa naas itu terjadi Minggu (5/6) saat Riska bermain flying fox sekitar pukul 13:00 di TWM. ”Pada saat kejadian, lokasi wisata sedang dipenuhi ribuan pengunjung yang berlibur bertepatan dengan cuti bersama terkait hari raya kenaikan Isa Al Masih,” terangnya.
Baca Juga:
Saat itu, sambung dia, korban dan adiknya beserta sang bibi akan bermain flying fox. Bibi korban yang pertama kali meluncur. Namun, pada saat tali pengikat tubuh yang sudah digunakan bibi korban ditarik, tiba-tiba tali tersebut nyangkut dan membelit kaki korban yang saat itu posisinya belum dipasangi sabuk pengaman.
Baca Juga:
BOGOR - Riska Putri Yulianti, 7, bocah asal Jalan Maenggket No 183, RT 6/13, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, tewas terjatuh
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS