Bocah SD Temukan Ratusan Peluru Aktif
Sabtu, 08 September 2012 – 08:07 WIB
Kapolres Bogor, AKBP Hery Santoso mengatakan, peluru yang ditemukan itu semuanya berasal dari Amerika Serikat. Amunisi tersebut berkaliber 30-06 SPRG dari tiga merk winchester, federal dan Cal 30M2 ball catridges. “Sebanyak 345 butir jenis wine cester, 34 butir jenis reminton dan 80 butir jenis cartridges,” terang Hery.
Baca Juga:
Kasat Reskrim Polres Bogor, AKP Imron Ermawan, menambahkan, saat ditemukan peluru tajam tersebut masih berada dalam catride (tempat) dan bungkusnya. Imron melanjutkan, untuk pengembangan penemuan peluru tersebut, pihaknya sudah meminta keterangan dari tiga orang saksi. Peluru itu, kata dia, sudah diamankan dan akan diserahkan ke Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat untuk diperiksa.
Polres Bogor, lanjut Imron, belum bisa memastikan apakah peluru tersebut ada kaitannya dengan beberapa aksi terorisme yang sedang marak belakangan ini. "Kami belum bisa menyimpulkan ke arah sana (terorisme). Nanti kami akan gali," katanya.
Namun, Imron memastikan peluru-peluru tersebut biasa digunakan oleh senjata laras panjang, baik otomatis maupun semi otomatis. "Peluru itu diduga ilegal, karena amunisi yang digunakan di Indonesia rata-rata produk dalam negeri (PT Pindad)," jelasnya.
BOGOR-Penemuan ratusan butir peluru 30-06 SPRG, menghebohkan warga Desa Gununggeulis, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, kemarin. Peluru sebanyak
BERITA TERKAIT
- Keluarga Siswa Korban Penembakan di Semarang: Anaknya Penurut
- Modus Pencurian BBM Bersubsidi di Bali Bikin Geram
- Polisi Akan Bongkar Kuburan Siswa SMK Tewas Ditembak Polisi di Semarang
- Aipda Robig Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Ditahan di Rutan Polda Jateng
- Resmi Lapor Polisi, Keluarga Siswa SMK Tewas Ditembak di Semarang Minta Keadilan
- Dibawa ke Mabes Polri, AKP Dadang Diborgol, Dikawal Ketat Provos