Bojan Hodak Ungkap Penyebab Persib Bandung Sulit Kalahkan Dewa United
Selasa, 20 Agustus 2024 – 06:53 WIB

Gelandang Persib Tyronne Del Pino merayakan gol ke gawang Dewa United di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Senin (19/8). Foto: persib.co.id
jpnn.com, BALI - Persib Bandung menjalani laga tandang pertamanya dengan hasil imbang 2-2 saat melawan Dewa United FC di pekan ke-2 Liga 1 2024/2025.
Laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senin (19/8/2024) malam itu berlangsung sengit. Kedua tim sama-sama kuat dan terlibat jual beli serangan.
Gelandang asing Persib Tyronne del Pino mencetak brace di pertandingan ini. Adapun Tangsel Warriors mampu menyamakan kedudukan berkat dua gol dari Septian Bagaskara dan Egy Maulana.
Pelatih Persib Bojan Hodak mengatakan, pertandingan kontra Dewa berjalan sesuai prediksinya. Maung Bandung kesulitan membobol gawang lawan di menit-menit awal.
Komentar pelatih Bojan Hodak usai Persib Bandung meraih hasil imbang 2-2 saat melawan Dewa United di pekan ke-2 Liga 1 2024/2025.
BERITA TERKAIT
- Dewa United MSRT Siap Memanaskan Persaingan Kejurnas Reli 2025
- Jadwal Sisa Persib dan Dewa United di Liga 1, Siapa Juara?
- Persib vs Bali United: Bojan Hodak Menuntut Pemain Cadangan
- Semen Padang Vs PSIS Semarang: Siapa yang Terdegradasi?
- Imran Nahumarury dan Yeyen Tumena Pasti Sedang Bergembira
- Kabar Baik dan Buruk Bagi Persib Bandung Menjelang Jumpa Bali United