Bojan Hodak Ungkap Persib Hadapi Masalah Ini Menjelang Jumpa Madura United
jpnn.com - Persib Bandung melakoni partai tandang di pekan ke-7 Liga 1 2024/25 melawan Madura United di Stadion Bangkalan, Sabtu (28/9/2024) malam.
Ini adalah laga kelima Persib dalam 17 hari. Sebelumnya, mereka baru saja memenangkan pertandingan krusial kontra Persija Jakarta dengan skor 2-0.
Pelatih Persib Bojan Hodak mengakui anak asuhnya mengalami kelelahan dan kondisi yang tidak prima menjelang pertandingan besok.
Hanya punya waktu sedikit untuk istirahat, Hodak perlu memutar otak mengatur strategi di setiap pertandingan.
Apalagi, Persib juga sedang bersaing di kompetisi AFC Championship League (ACL) 2.
"Besok akan menjadi laga yang berat karena ini jadi laga kelima kami dalam 17 hari. Jadi kami sedikit kelelahan," kata Hodak dalam konferensi pers pra-laga, Jumat (27/9/2024).
Kondisi pemain, kata Hodak, cukup terbantu dengan mood yang bagus karena kemenangan di pertandingan sebelumnya.
Hodak pun berharap Persib bisa membawa pulang poin dari Stadion Bangkalan Madura.
Begini kondisi pemain Persib menjelang pertandingan melawan Madura United besok di Stadion Bangkalan.
- Arema vs Persib Bandung: Bojan Hodak Sorot 5 Amunisi Singo Edan
- Arema FC Vs Persib: Hodak Puji Musuh, 4 Bagus, 1 Luar Biasa
- Arema vs Persib: Kans Gervane Kastaneer Menggantikan Peran David da Silva
- Rachmat Irianto Absen Sampai Akhir Musim, Pelatih Persib Pasang Opsi Ahmad Agung
- Persija Vs Persita Cetak Rekor Penonton Liga 1 Musim Ini
- Malut United Mohon Perubahan Jadwal Liga 1 Demi Salat Magrib