BOLDe Smart Purifier Delta-10 Diklaim Ampuh Saring Udara Kotor Ruangan
Efficient HEPA Filter mampu mengisap partikel kecil hingga berukuran 0,3 mikron di seluruh ruangan.
Filter itu memblokir penyebaran bakteri, virus, dan alergen seperti serbuk sari, kabut asap dalam aliran udara.
Activated Carbon Filter, merupakan filter dengan cara kerja menghilangkan senyawa organic yang mudah menguap, seperti asap rokok, jenis gas pencemar, dan gas penyebab bau tak sedap.
Photocatalyst Filter menggunakan Nano TIO2 yang menghasilkan ion super oksidan di permukaan filter yang dapat membunuh bakteri atau virus di udara serta memecah polutan berbahaya di udara saat melalui filter ini.
Selain itu, Smart Purifier Delta-10 dilengkapi dengan UV Light, Effective Sterilization, yang secara efektif menyempurnakan pembunuhan virus dan bakteri agar udara yang dihasilkan menjadi lebih steril.
Wilman mengungkapkan kelebihan lain Smart Purifier ini sangat hemat energi dengan kebutuhan listrik hanya 55 watt selama penggunaan, dan setiap detiknya mampu memproduksi udara bersih (CADR) 310m3 per detik.
Smart Purifier Delta-10 dibenami Air Quality Indicator yang memberikan informasi kualitas udara secara akurat.
“Ada 4 indikator, saat lampu indikator berwarna biru kualitas udara sangat baik, berwarna hijau kualitas udara baik, berwarna ungu kualitas udara normal, dan berwarna merah berarti kualitas udara buruk,” kata Wilman.
BOLDe Indonesia baru saja merilis produk elektronik terbarunya, BOLDe Smart Purifier Delta-10.
- Coway jadi Water Purifier Asal Korea yang Bersertifikat Halal BPJPH
- Polusi Udara Masih Mengintai, 4 Barang Ini Bisa Melindungi Kita
- Gandeng Bicara Udara, Panasonic Gobel Beri 10 Unit Air Purifier kepada Kelompok Rentan
- Coway Donasikan 100 Air Purifier ke Rumah Sakit
- Calmic Meluncurkan Air Purifier Pembunuh Virus dalam Ruangan
- Sharp Kembangkan Sistem AIOT dalam Produk Air Purifier dan AC, Sebegini Harganya...