Bolehkah Berhubungan pada Malam Menjelang Lebaran? UAS Beri Penjelasan

jpnn.com, JAKARTA - Penceamah Ustaz Abdul Somad memberi penjelasan perihal boleh atau tidak berhubungan pada malam-malam menjelang Lebaran.
Penjelasan tersebut disampaikan UAS-sapaannya, saat menjawab pertanyaan Olla Ramlan.
Menurut UAS, berhubungan dengan pasangan resmi di malam-malam terakhir Ramadan dibolehkan.
"Bagi yang ingin berhubungan suami istri boleh saja," kata UAS, dikutip dari kanal kanal Slamet Basuki di YouTube.
Meski demikian, umat Islam memang disarankan memperbanyak ibadah pada malam-malam ganjil menjelang Hari Raya Idulfitri
"Memang, di malam-malam terakhir Ramadan umat Islam diminta iktikaf," tutur UAS.
Dia menambahkan jika malas mandi wajib sesudah berhubungan, pasangan suami istri (pasutri) bisa berwudu.
UAS juga mengingatkan agar tak lupa untuk terus berzikir setelah berwudu.
Ustaz Abdul Somad atau UAS memberi penjelasan perihal boleh atau tidak berhubungan pada malam-malam menjelang Lebaran.
- Pemerintah Buka Suara Soal Penundaan Pengumuman THR
- Pererat Silaturahmi dengan Warga, Ketua DPRD dan Wali Kota Bogor Tarawih Keliling
- THR ASN 2025, Pemkab Pasaman Barat Menyiapkan Rp 30 Miliar
- Irjen Iqbal Hadir dalam 'Doa Warga Pelalawan' saat Safari Ramadan
- BI Banten Menyiapkan Rp 2,7 T untuk Penukaran Uang Baru Selama Ramadan-Idulfitri
- Nasabah TAF Bisa Tenang Saat Lebaran Berkat Promo ini