Bolehkah Petugas di Bandara Australia Periksa HP dan Laptop Anda?

"Tidak ada yang pernah menuduh mereka ini melanggar hukum, tidak satu pihak pun yang menyebut mereka memiliki barang selundupan," katanya.
Di AS, saat ini petugas dapat memeriksa seseorang meskipun tidak dicurigai. Namun menurut Schwartz, petugas harus menunjukkan surat perintah pengadilan sebelum "merampok" gawai milik orang.
"Anda tahu HP Anda adalah jendela bagi jiwa. Kita bisa melihat dengan siapa Anda bicara, obat apa yang Anda minum, ketertarikan politik Anda ... segala hal untuk mengetahui tentang Anda," katanya.
"Ini adalah jenis perusakan privasi dari pemerintah yang jelas tak diharapkan ketika mereka ini pulang," katanya.
Keputusan pengadilan itu membuka jalan bagi persidangan penuh yang akan memutuskan konstitusionalitas dari praktik yang dilakukan petugas di AS.
Sementara di Australia, tidak ada dasar untuk digelarnya pengadilan serupa.
Menurut Edries, rezim perlindungan individu terhadap pemeriksaan yang tak masuk akal dan penyitaan tidak eksis.
Karena itu, katanya, pihak berwajib di Australia perlu menyeimbangkan kebutuhan keamanan dan kebebasan sipil.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya